Sabtu, 21 Desember 2019

Telur Prioritas



Yeaayyy... alhamdulillah, setelah melawati Telur Kebahagiaan, maka kita lanjut ke Telur Prioritas.




Nah, kan ga mungkin ya gaes seluruh kegitan di Telur kebahagiaan kita ambil semua dan kita kerjakan. Maka diperlukanlah kegiatan mana aja yang jadi prioritas. Nah kami diminta untuk memilih 5 aktifitas yang bikin kita bahagia dan itu prioritas. And here they are :




1.    Memasak. Ini merupakan prioritas awal. Kenapa ya ? awalnya saya itu bukan orang yang suka masak. Cuma sering dibawain bekal sama mama. Terus semakin kesini semakin senang kalau masak dan ngebawain bekal atau bawa bawaan ‘hasil karya sendiri’ . jadilah saya belajar masak dikit – dikit. Salah satu tantangan saya dalam memasak adalah Baking. Saya seneng sebenarnya baking juga, walaupun lebih suka masak daripada baking. Kenapa? Karena property bakingnya belum banyak, hahaa. Mungkin kalau punya oven dan mikser, bisa kali ya aku sering baking. Target tahun depan adalaaahhhh... beli oven dan mikser. Semoga rejeki ya Allah

2.    Mengaji. Ini sebenarnya lebih ke ilmu tahsin dan tahfidz ya. Dulu pas masuh kerja, saya liat temen seneng gitu belajar tahsin. Dan seneng juga dia ngapalin Quran. Ikutan dong saya, nyoba nyoba. Alhamdulillah di deket kantor ada lembaga Tahsin bertaraf Internesyenel. Jadi aja abis nikah pas jelang resign permintaan saya ke suami saya mau lanjut Tahsin dan Ngapal Quran. Alhamdulillah Allah kasih kesempatan dan nikmat waktu dan sehaaat... seneng banget berada di tempat yang isinya orang – orang baik.

3.    Mengajar. Mengajar anak – anak. Ga pernah kepikiran di pikiran saya. Karena selama ini mengajar remaja dengan segala cerita cerita pubernya. Ini tantangan sih, dan saya ga Cuma anak anaknya sebenarnya tapi orang tua mereka yang juga jadi tantangan tersendiri. Hehee... saya perlu belajar ilmu berkomunikasi dengan orang tua :D

4.    Main dengan anak. Ini biasa sebenarnya ya. Semua ibu juga bisa, tapiiii aduh tantangan saya ini nih. Kalau main sama anak suka distraksi dan ga fokus. Perluuuu banget ilmu kesadaran
5.    Menjahit. Karena belajar Hijrah Nol Sampah, akhirnya saya memilih untuk mereuse baju baju yang ga dipakai lagi untuk jadi keset. Sayangnyaaaa.... baju baju tersebut begitu aja. Hahaa... ga ada efek efek seninya. Maka saya berniat belajar menjahit supaya memiliki jiwa seni :D


Demikianlah, 5 hal yang mau saya ‘kejar’ tahun depan. Semogaaa Allah beri kemudahan dalam proses belajar :D

#janganlupabahagia
#jurnalminggu2
#materi2
#kelastelurtelur
#bundacekatan1
#institutibuprofesional
#buncekbatch1
#buncekIIP


Minggu, 15 Desember 2019

Melacak Telur Kebahagiaan - Jurnal 1





Tugas pertama kami mudah sebenarnya. Mendefinisikan bahagia dengan aktifitas yang biasa dilakukan sehari – hari.
Pilih mana yang disuka dan kita 
Dari sekian aktivitas yang biasa dilakukan, maka ini lah 5 aktivitas yang saya suka dan bisa dilakukan :

1.    Mencatat. Dalam mencatat saya lebih suka mencatat manual dengan menggunakan kertas dan pulpen. Kenapa dengan hal tersebut saya lebih bisa mengungkapkan apa yang saya rasakan. Selain itu saya bisa menggambar asal / diorama sebagai penghias catatan ditambahy. Ketika mencatat pula saya bisa menscreening mana yang sesuai dengan kebutuhan.

2.    Memasak. Sebeenarnya saya adalah orang yang ga bisa masak. Hahaa... ga pernah masak dulu deh. Awal mulanya saya Cuma suka liat acara masak di tipi. Jaman dulu mah yang heits, Ibu Sisca Soetomo dan Mr Rudy Choerudin. Dari situ sering liatin barang – barang yang kece untuk masak dan kayanya masak itu seru. Akhirnya saya pas nikah baru lah saya mengekspresikan tentang memasak itu dan akhirnya, bahagia :D

3.    Diskusi. karena suka mencatat dan mendengarkan, akhirnya ada input dan output yang terjadi. Jadi lah saya melakukan diskusi terkait apa yang ada.

4.    Beberes. Meletakkan kembali sesuatu pada tempatnya, ini yang menjadi poin utama dalam pembelajaran beberes ini. Kenapaaa.... karena agar mudah dicari dan didapatkan.

5.    Mengaji. Apa ya yang mbikin saya tertarik dan akhirnya bahagia melakukan aktivitas mengaji ini ? yak, mendengarkan bacaan al qur’an dengan fasih dengan penempatan huruf yang baik. Itu mulanya saya suka aktifitas ini. Ditambah dengan mencocokan arti dengan huruf arab nya jadi lah saya makin suka dengan aktifitas ini.

Itu lah 5 aktifitas yang akan saya jadi pijakan dalam mengarungi Samudra Kehidupan. Terus aktifitas lainnya kemana ?



Ga kemana mana :D

Dijadikan penyokong dalam menjalankan aktifitas ini :D

----------------------------------

#janganlupabahagia
#jurnalminggu1
#materi1
#kelastelurtelur
#bundacekatan1
#institutibuprofesional




Opening Scene


TULIS YANG AKAN DIKERJAKAN
KERJAKAN APA YANG TELAH DITULIS...

Menjurnal. Saat ini kegiatan anak – anak sebelum masuk kelas adalah menjurnal. Biasanya, menjurnal dilakukan agar perasaan mereka lebih bahagia karena telah mengungkapkan apa yang sedang dirasakan

Begitupun dengan Materi Kuliah Part 3 ini. Di Bunda Cekatan, kami akan diminta membuat Jurnal. Perkuliahan ini akan berlangsung selama 6 bulan. Dan selama 6 bulan tersebut kami akan diminta untuk membuat beberapa jurnal.

Tentang apa ?
Beda beda pemirsa. Intinya konsep ini diawali dengan mengenali diri sendiri untuk mencapai bahagia. Bahagia sebagai Perempuan, Bahagia sebagai Istri dan bahagia sebagai Ibu.

Dari situ kita belajar sama sama, tentunya dengan belajar dengan bahagia.
Karena kami sedang bermetamorfosis menjadi kupu – kupu yaang Indaah...

Doakan kami yaa 




#janganlupabahagia
#jurnalminggu1
#materi1
#kelastelurtelur
#bundacekatan1
#institutibuprofesional